Resume Agama ke 10 - Belajar Bersama Resume Agama ke 10 | Belajar Bersama

Translate

Minggu, 16 November 2014

Resume Agama ke 10


وَظِيْفَةُ الرَّسُوْلِ
• Tugas Rasulullah SAW secara global ada dua, yaitu
1. Mengemban misi dakwah
2. Menegakkan agama Allah
• Kedua tugas itu beliau tunaikan dengan sebaik-baiknya, meskipun berbagai halangan dan rintangan selalu menghadangnya
• Selama sekitar 23 tahun hidup beliau adalah hidup on-mission, bukan hidup santai

MENGEMBAN MISI DAKWAH
(حَمْلُ رِسَالَةِ الدَّعْوَةِ)
• Ini merupakan tugas umum beliau SAW sebagai Rasul
• 5:67 perintah untuk menyampaikan risalah
– Allah SWT menjamin perlindungan saat mengemban misi ini
• 33:39 para rasul yang sebelumnya juga menyampaikan risalah Allah, mereka takut kepada-Nya dan mereka tiada merasa takut kepada seorang (pun) selain kepada Allah


Mengenalkan PENCIPTA (مَعْرِفَةُ الْخَالِقِ)


• Ayat yang pertama kali turun (96:1) berisi tentang RABBMU YANG MENCIPTAKAN (رَبِّكَ الَّذِي خَلَقَ)
• Ciptaan pertama yang dikenalkan adalah MANUSIA itu sendiri, yang Allah ciptakan dari segumpal darah (عَلَقٍ) atau ZIGOT
• Berbagai fakta-fakta penciptaan dijelaskan oleh Rasulullah SAW untuk mengukuhkan keberadaan AL-KHALIQ, Allah SWT (6:102)

Tatacara Ibadah (كَيْفِيَّةُ الْعِبَادَةِ)
• Karena manusia itu makhluk Allah, maka mesti beribadah kepadaNya dengan ibadah yang benar
• Rasulullah SAW menuntun tatacara beribadah kepada Allah baik melalui lisan (sunnah qauliyah) maupun perbuatan (sunnah fi’liyah)
• Berbagai praktek ibadah yang salah dikoreksi oleh Rasulullah
– Thawaf jahiliyah dilakukan dengan telanjang dan disertai dengan tepuk tangan serta bersiul (8:35)
– Pulang haji masuk rumah melalui pintu belakang dianggap sebagai kebajikan (2:189)

Ibadah Mahdhah atau Khusus
• Ibadah mahdhah biasanya perintahnya global, sehingga perlu penjelasan
• SHALAT: صَلَّوْا كَمَا صَلَّيْنَا (shalatlah seperti kami shalat – HR. Bukhari); صَلُّوا كَمَا رَأَيْتُمُونِى أُصَلِّى (shalatlah sebagaimana kamu melihat aku shalat – HR. Baihaqi)
• ZAKAT: mal, pertanian dan fitrah
• PUASA: صُومُوا لِرُؤْيَتِهِ وَأَفْطِرُوا لِرُؤْيَتِهِ (berpuasalah karena melihat bulan dan berbukalah karena melihat bulan – HR. Bukhari)
• HAJI: خُذُوا عَنِّى مَنَاسِكَكُمْ (ambillah dariku manasik hajimu – HR. Baihaqi)

Pedoman Hidup (مِنْهَاجُ الْحَيَاةِ)
• Rasulullah SAW juga mengenalkan Islam sebagai pedoman hidup manusia (2:185)
• Selama ini manusia pada zaman jahiliyah hidup dengan berpedoman tahayul dan khurafat
• Contoh: bepergian berpedoman dengan thiyarah (merasa sial kalau burung terbang ke arah yang tidak diinginkan)
• Para dukun pada saat itu mendapat kehormatan yang tinggi, segala petuahnya menjadi pedoman

Tarbiyah (اَلتَّرْبِيَّةُ)
• Misi Rasulullah SAW yang lainnya adalah mentarbiyah umat (62:2) à misi yang didoakan oleh Ibrahim AS (2:129)
• Tarbiyah yang dilakukan Rasul SAW:
– Membacakan (tilawah) ayat-ayat Allah
– Membersihkan jiwa (tazkiyatun-nafs)
– Mengajarkan (ta’lim) Al-Qur’an dan Al-Hikmah
• Kemudian dilanjutkan dengan MENGARAHKAN (تَوْجِيْهٌ) mereka menuju pribadi yang agung (rabbani 3:79) dan juga memberi nasihat (نَصِيْحَةٌ) kepada mereka (6:151-153)

MENEGAKKAN AGAMA ALLAH
(إِقَامَةُ دِيْنِ اللهِ)
• Tugas kedua Rasul SAW adalah menegakkan agama Allah SWT agar dimenangkan di atas agama-agama yang lain (9:33, 48:28, 61:9) dan agama itu hanya milik Allah semata (8:39)
• 42:13-15 أَنْ أَقِيمُوا الدِّينَà فَلِذَلِكَ فَادْعُ
– Dakwah Rasul adalah untuk menegakkan agama ini
– Agama ini tidak akan tegak kecuali ada “penjaga”-nya, yakni NEGARA à tidak akan ada kecuali adanya masyarakat Islami à keluarga yang Islami à pribadi yang Islami

Menegakkan Khilafah (إِقَامَةُ الْخِلاَفَةِ)
• Kalau melihat dakwah Rasul di awal-awal seakan arahnya bukan menegakkan khilafah
– Konsentrasinya pada penanaman akidah sebagai asas
• Tapi ketika melihat akhir dakwah Rasul, jelas sekali bahwa arah dakwah Rasul adalah tegaknya khilafah Islamiyah • Tugas ini berhasil dengan berdirinya negara Islam di Madinah



Subscribe to Our Blog Updates!




Share this article!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Return to top of page
Powered By Blogger | Design by Genesis Awesome | Blogger Template by Lord HTML